Mindsets for Success



Deskripsi Buku

Semua orang ingin menjadi manusia luar biasa. Menjadi orang sukses! Berbagai upaya mereka lakukan. Ada yang perlu menambah pendidikan formal atau nonformal. Ada yang masuk ke organisasi politik atau kemasyarakatan. Ada pula yang membelanjakan sejumlah uang untuk mendongkrak penampilannya. Berhasilkah mereka? Tidak! Fakta menunjukkan sebagian besar manusia hanya menjadi orang biasa. Dan hanya sebagian kecil yang berhasil menjadi orang-orang hebat. Hanya beberapa orang berhasil menjadi eksekutif yang bergaji besar. Hanya sedikit orang yang menjadi tokoh besar dan dihormati. Mengapa ini terjadi? Sebagian besar orang tanpa sadar melakukan kesalahan-kesalahan yang menghambat langkah menggapai impian. Jadi sembari bermimpi berjalan menuju pantai impian, sebagian besar orang tanpa sadar mendayung ke arah berlawanan. Buku ini mengupas beberapa kesalahan yang selama ini banyak terjadi dan solusi untuk memperbaikinya. Anda akan menemukan: Hal yang menyebabkan kegagalan dalam hidup juga siapa sebenarnya yang mengundang nasib buruk itu. Empat kesalahan utama yang dilakukan orang biasa dan tidak dilakukan orang luar biasa. Langkah-langkah yang perlu dilakukan agar kesalahan tidak terus-menerus terjadi. Dengan menjalani langkah-langkah ini setiap orang bisa menggapai impian menjadi orang-orang hebat.

Informasi bibliografi

QR code for Mindsets for Success
Judul Mindsets for Success
Pengarang Awang Surya
Penerbit Elex Media Komputindo, 2018
ISBN 6020484653, 9786020484655
Tebal 196 halaman


Share this article :

Posting Komentar

 
Submit Your Site To The Web's Top 50 Search Engines for Free!